Khayangan News

Media Online Paling Akurat dan Terpercaya

Jumat, 28 Januari 2022

Hadiri Program Indonesia Terang, Wawako Antos Tandatangani Naskah Hibah PJU-TS

KhayanganNews, Jambi,- Wakil Walikota Sungai Penuh, DR.Alvia Santoni,MM menghadiri acara Peresmian  Percontohan dan Penandatangan Naskah Perjanjian Hibah Daerah ( NPHD) Percepatan Revitalisasi Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU - TS ) dengan LPP FBDH Korwil Jambi melalui Program Presiden RI Joko Widodo “Indonesia Terang” Yang dihadiri oleh seluruh Kepala Daerah dan Gubernur Jambi yang berlokasikan  di Candi Muaro Jambi. Kamis (27/01/22) 

Lembaga Pengelola Proyek Forum Budaya Dunia Heritages (LPP FBDH) akan menjalankan program hibah Percepatan Revitalisasi Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS) di 34 provinsi.

Tujuan program PJUTS yaitu melakukan pemasangan lampu penerangan menggunakan tenaga surya di desa-desa tertinggal yang belum memperoleh listrik memadai. pemasangan lampu tersebut akan diawali dengan survei yang akan dilakukan oleh teknisi Lembaga Pengelola Proyek Forum Budaya Dunia Heritages.
“Jadi semua mulai dari pemasangan, pengelolaannya termasuk bahan berasal dari perusahaan ini, oleh sebab itu, atas nama pemerintah dan masyarakat Kota Sungai Penuh menyampaikan terima kasih kepada Lembaga Pengelola Proyek Forum Budaya Dunia Heritages yang telah memilih Kota Sungai Penuh sebagai salah satu daerah yang menjadi sasaran Program Indonesia Terang ini,” Jelas Wawako Antos

Lanjutnya lagi “ Dengan penerangan yang bagus ini maka tentu akan membangkitkan gairah ekonomi bukan hanya saja pada siang hari, tetapi malam hari pun kegiatan ekonomi akan tumbuh berkembang di Kota Sungai Penuh,” ujar Wawako Antos

Tinggal  Tanggung jawab masyarakat itu bagaimana  memelihara lampu penerangan yang sudah terpasang di desa-desa, karena ini tidak cukup dilakukan oleh Pemerintah saja ."tutupnya

Pewarta : A.Klene
Editor     : Kh
Share:

0 comments:

Posting Komentar



Arsip Blog

Beriklan Di sini?

Untuk beriklan Hubungi Contact Person +62 852 4655 3855





Total Tayangan Halaman