Khayangan News

Media Online Paling Akurat dan Terpercaya

Minggu, 08 Januari 2023

Ikatan Mahasiswa 4 Desa Sungai Liuk Gelar Seminar Publik Speaking, Ori Saputra;" Komunikasi Yang Baik Adalah Modal Leadership Yang Tangguh

KhayanganNews, Sungai Penuh,- Mahasiswa yang dikenal sebagai agent of change dikatakan telah sukses tidak hanya lulus bermodal IPK cumlaude tetapi juga memiliki soft skill . Perkembangan ilmu pengetahuan, dan teknologi yang semakin pesat serta tantangan zaman semakin berat menjadikan semua orang harus memiliki kompetensi unggul. Beberapa soft skill yang perlu didapatkan untuk dapat meraih kesuksesan adalah public speaking dan leadership skill .

Salah satu hal yang paling kita takuti baik dalam kehidupan pribadi maupun kehidupan profesional kita adalah ketika kita harus berbicara di depan banyak orang, baik untuk acara sosial, seminar, kuliah, presentasi bisnis, yang sebagian besar hadirin telah kita kenal dengan baik. Berbicara di depan umum bagi sebagian besar kita adalah sesuatu yang menegangkan dan menakutkan, seolah-olah seluruh mata hadir sedang memanjakan kita. Berbicara di depan umum, suka atau tidak merupakan keterampilan yang harus kita kuasai, karena pada suatu saat dalam kehidupan kita, pastilah kita harus berbicara di hadapan sejumlah orang untuk menyampaikan pesan, pertanyaan, tanggapan atau pendapat kita tentang sesuatu hal yang kita yakini.
Sehubungan dengan hal tersebut, Ikatan Mahasiswa 4 Desa Sungai Liuk yang tergabung 3 Organisasi kemahasiswaan Sungai Liuk Kerinci-sungai penuh, Dharmasraya,Padang dan jambi dalam rangka mempersiapkan sumberdaya manusia yang memiliki kemampuan kepemimpinan sekaligus kemampuan berkomunikasi yang baik melalui berbagai metode pembekalan materi yang menarik yang didalamnya terdapat berbagai simulasi problem solving yang tepat untuk dijadikan sebagai role model .

Adapun Seminar Publik Speaking Ikatan Mahasiswa 4 Desa Sungai Liuk dengan pemateri Yuda Oktana S.i,Kom., M.i,Kom(c) & Roly edyan Spd., MPd,T, Dibuka Langsung Ketua Umum KONI kota sungai penuh selaku Pembina Ikatan Mahasiswa 4 Desa Sungai Liuk yakni Bung Ori Saputra S.E., MM dan dihadiri bung Oka inepa SE ketua IPTB 4SL.

Oka Inepa selaku ketua IPTB 4SL Mengapresiasi kegiatan Seminar Publik Speaking Ikatan Mahasiswa 4 Desa Sungai Liuk, semoga dengan kegiatan ini menambah Pengetahuan dan mematangkan kehidupan mahasiswa dalam berkomunikasi dan berinteraksi sosial dengan masyarakat.

(Pewarta ; Kh/Editor.Rf.22) 
Share:

0 comments:

Posting Komentar



Arsip Blog

Beriklan Di sini?

Untuk beriklan Hubungi Contact Person +62 852 4655 3855





Total Tayangan Halaman