Khayangan News

Media Online Paling Akurat dan Terpercaya

Selasa, 15 November 2022

Pengurus Pertina Kota Sungai Penuh Lepas Keberangkatan Atlit Pertina Pada Ajang Popwil & Kejurprov Jambi 2022

KhayanganNews, Sungai Penuh,- Pengurus Persatuan Tinju Amatir (Pertina) Kota Sungai Penuh melepas keberangkatan 7 atlit tinju yang akan berlaga pada ajang Tinju Amatir kejuaraan Provinsi Jambi yang akan berlangsung  di Gor Kota Jambi, dari tanggal 17 sampai 20 november 2022 

usai dilepaskan dan di suport oleh Walikota Sungai Penuh dan Kadispora Kota Sungai Penuh kepada para atlit berprestasi di rumah dinas Walikota Sungai Penuh dengan pemberian bonus bagi para atlit yang telah berprestasi seminggu yang lalu.

Acara pelepasan  khusus atlit pertina ini juga  digelar oleh Pengurus Pertina Kota Sungai Penuh bertempat di Desa Auduri Kecamatan Pondok Tinggi, Selasa (15/11/22) 

Ketua Pertina Kota Sungai Penuh, Robby wijaya, ST,MT  Dalam arahannya,  menyampaikan pesan kepada tim official untuk selalu menjaga stamina atlit. Dan  kepada para atlit selama mengikuti ajang kejuaraan Provinsi (Kejurprov) untuk tetap menjaga fisik, stamina, dan mengedepankan sportifitas dan bertanding dengan baik.

" Saya titip para atlit ini, selama di sana (di Jambi) tetap fokus dan jaga kesehatan dan tetap patuh pada arahan pelatih selama mengikuti ajang kejurprof ini, semoga kita pertina bisa menharumkan nama Daerah Kota Sungai Penuh, sebagaimana amanah pemkot Sungai Penuh melalui KONI Kota Sungai Penuh  agar olah raga maju dan berprestasi, pemkot Sungai Penuh  Sangat mensuport dan  memperhatikan prestasi dibidang olahraga, semoga kita pertina ini dapat mengharum nama daerah kita Sungai Penuh,." Ujar Robby Wijaya, Ketua Pertina 

Acara pelasan atlit dilanjutkan dengan do'a bersama agar para atlit petinju tersebut bisa maksimal saat bertanding nanti. Dan meminta petinju anak asuhnya untuk menjaga nama baik daerah Kota Sungai Penuh
Di tempat yang sama Sekretaris Pertina Kota Sungai Penuh, Khairi,M.Pd  Menjelaskan adapun atlit pertina yang akan kita berangkatkan berjumlah 8 orang dengan rincian sebagai berikut,  atlit 1 orang atlit tinju Kota Sungai Penuh akan mengikuti ajang Pra PON mewakili atlit provinsi Jambi yang akan berlaga di Ajang Popwil di Jakarta pada tanggal 25 November mendatang dengan nama atlit  Febriyan berasal dari atlit Kota Sungai Penuh yang telah menjuarai POBDA Provinsi Jambi pada bulan yang lalu, dan 7 orang atlit lainnya  yang akan berlaga pada ajang Kejurprov pada tanggal 17-20 november mendatang, 

" Tujuh atlit tersebut adalah Ardi sati, klas berat (92) Kg, Kevin nofal akbar (51) Kg, Kelas layang, Alsyahlan (48) Kg, Kelas layang ringan, Bima pangestu herlan (60) Kg, Kelas warter ringan, Afrian wandan ( 57)Kg, Kelas bantam ringan, Abiya beti (67)Kg, Kelas warter ringan, 
Dan Febrian utusan Jambi mengikuti pra pop nas, di Jakarta." Jelas Khairi, Sekretaris Pertina

(Pewarta: Kh/Editor.Wr.22) 

Share:

0 comments:

Posting Komentar



Arsip Blog

Beriklan Di sini?

Untuk beriklan Hubungi Contact Person +62 852 4655 3855





Total Tayangan Halaman