Khayangan News

Media Online Paling Akurat dan Terpercaya

Jumat, 01 Juli 2022

Sekda Kota Sungai Penuh Lantik 221 orang Pejabat Fungsional, Alpian, " ini Sudah Sesuai Amanah Permen PAN & RB No.17 Tahun 2021

Khayangan news, Sungai Penuh-Jambi,- Walikota Sungai Penuh diwakili Sekretaris Daerah Alpian Melantik  pejabat fungsional lingkup Pemerintah Kota Sungai Penuh, Kamis (30/6).

Pejabat Fungsional yang dilantik sebanyak 221 orang merupakan hasil dari penyetaraan jabatan bertempat di Aula Kantor Walikota.

Penyetaraan jabatan merupakan amanah dari Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 17 Tahun 2021 tentang Penyetaraan Jabatan Administrasi ke dalam Jabatan Fungsional. 

Penyetaraan jabatan ini bertujuan untuk menciptakan birokrasi yang lebih dinamis dan profesional sebagai upaya peningkatan efektifitas dan efisiensi untuk mendukung kinerja pelayanan pemerintah kepada publik.

"Penyetaraan jabatan dan penyederhanaan ini bertujuan untuk birokrasi yang lebih dinamis dan lebih efisien dalam birokrasi," ujar Sekda Alpian.

Jabatan Fungsional memiliki peran yang penting dan menjadi jabatan inti dalam penyelenggaraan tugas dan fungsi pada organisasi pemerintahan. Oleh karena itu, dengan adanya kebijakan ini, dirinya meminta kepada seluruh jajaran di lingkup Pemkot Sungai Penuh untuk segera menyesuaikan dengan kondisi yang ada sekarang ini dalam menjalankan amanah, tugas dan tanggungjawab yang telah dipercayakan sebagai Aparatur Pemerintah.

"Kepada PNS yang baru dilantik, saya minta untuk segera beradaptasi dan siap melaksanakan tugas yang diberikan dengan sebaik-baiknya guna mencapai tujuan organisasi di tempat saudara berdinas," ungkapnya

Tak hanya itu, Sekda Alpian juga mengingatkan kepada Pejabat Fungsional untuk melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan dedikasi tinggi serta penuh tanggungjawab. Juga dengan membangun kerjasama yang sinergis dan efektif dengan pimpinan, rekan kerja, dan pihak-pihak terkait untuk tercapainya Visi Misi Pemkot Sungai Penuh yakni Maju Berkeadilan." Tegas Sekda Alpian

Turut hadir pada acara tersebut, Staf Ahli Walikota, Asisten Sekda dan Kepala SKPD lingkup Pemkot Sungai Penuh. 

(Pewarta: Kh/Editor.Rf.2022) 
Share:

0 comments:

Posting Komentar



Arsip Blog

Beriklan Di sini?

Untuk beriklan Hubungi Contact Person +62 852 4655 3855





Total Tayangan Halaman