Khayangan News

Media Online Paling Akurat dan Terpercaya

Kamis, 23 September 2021

Walikota Ahmadi resmikan rumah tahfidz Al Mukhlisin Sungai Bungkal


Khayangannews, Sungai Penuh,- Walikota Sungai Penuh, Drs.Ahmadi Zubir.MM, meresmikan Madrasah Tahfidz Al Mukhlisin Koto Tinggi Sungai Bungkal, Kamis (23/9). 

Pengembangan dan peningkatan Pendidikan keagamaan bagi generasi muda menjadi salah satu program prioritas Walikota Ahmadi Zubir 
& Wakil Walikota Alvia Santoni. 

Walikota Ahmadi menyambut positif peresmian madrasah Tahfidz Al Mukhlisin Koto Tinggi.
Hal ini sesuai dengan visi-misi Pemerintahan Ahmadi-Antos dalam bidang Keagamaan untuk membentuk karakter masyarakat yang berakhlakhul- kharimah.

Walikota Ahmadi juga berharap agar daerah lainnya dalam Kota Sungai Penuh segera memiliki madrasah Tahfidz atau rumah Tahfidz, Paling tidak satu desa, satu rumah tahfidz. 

"Kami mencanangkan disetiap Desa ada seorang Tahfidz Alquran, demi keselamatan dan masa depan anak - anak kita, ditengah kemajuan zaman, " ujar Wako Ahmadi. 

Bantuan pemerintah dibidang keagamaan,  tegas Wako, kedepannya akan diprioritaskan  bagi pengembangan pendidikan keagamaan buat generasi muda. 

Pengembangan pendidikan keagamaan bagi generasi muda, lanjutnya, memerlukan kepedulian dan keseriusan tokoh masyarakat, tokoh adat, hingga para orang tua. 

Pada kesempatan tersebut Wako Ahmadi juga menyerahkan dana bantuan bagi Madrasah Tahfidz Al Mukhlisin yang bersumber dana CSR bank Jambi sebesar Rp 10 juta dan atas nama pribadi sebesar Rp 3. juta. (Kh) 
Share:

0 comments:

Posting Komentar



Arsip Blog

Beriklan Di sini?

Untuk beriklan Hubungi Contact Person +62 852 4655 3855





Total Tayangan Halaman