Khayangan News

Media Online Paling Akurat dan Terpercaya

Kamis, 31 Januari 2019

Sekretaris Diknas Hendripal Syukur Dilaporkan Ke Bawaslu

KHAYANGANNEWS- Melibatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai tim sukses calon legislatif masih juga dilakukan. Meskipun telah dilarang dan bersanksi pidana, sepertinya ASN tak takut terlibat politik praktis.

Hal ini terjadi di Sungai Penuh, ASN diduga terlibat mengkampanyekan salah satu caleg provinsi Jambi. Keterlibatan ASN diduga adanya intervensi wali Kota Sungai Penuh Asyafri Jaya Bakri. 

Keterlibatan ASN telah dilaporkan kepada Bawaslu Sungai Penuh. Pelapor Yoggi Saputra meminta adanya keseriusan pihak Bawaslu untuk menindaklanjuti kasus pidana tersebut.

"Kami sudah laporkan. Pahami laporan itu sebagai bentuk partisipasi kami membantu bawaslu untuk menegakkan aturan. Jangan laporan ini disepelekan" Harap Andok panggilan akrab Yoggi Syaputra.

Saksi pelapor, Pesdiamon juga meminta agar bawaslu dan Sentra Gabungan Hukum terpadu (Gakkumdu) untuk serius menindaklanjuti laporan tersebut.

"Jangan mereka (Gakkumdu) sungkan menindaklanjutnya, meskipun yang dikampanyekan anak wali Kota, dimuka hukum semua kita sama" Tegasnya.

Sejak pelaporan dua minggu yang lalu, tidak ada progres yang signifikan. Sampai saat ini, pihak bawaslu baru saja memeriksa saksi. Pelapor berharap bawaslu serius dan bisa menuntaskan kasus tersebut tanpa adanya rasa takut.(06)

Share:

0 comments:

Posting Komentar



Arsip Blog

Beriklan Di sini?

Untuk beriklan Hubungi Contact Person +62 852 4655 3855





Total Tayangan Halaman